Oleh: Mas Jangka
Bukan hanya setelah fana
Taman surga di dunia nyata
Bukan sebuah fatamorgana
Oase asli di depan mata
Ketika orang-orang melingkar
Mengubah murung jadi renung
Sabar jadi hingar bingar
Eling jadi kalung
Malaikat turun gunung
Turut berkat berkarung-karung
Kabung jadi kidung
Kenang jadi kunang-kunang
Pendekar pun turut gabung
Barang sebentar mengambil minum
Lelah sehabis bertarung
Tumpah melimpahkan senyum
Coba tengoklah taman di sekeliling
Tak perlu malu atau ragu
Beregu menerobos lubang cacing
Dengan rindu yang menunggu
Kuburan, Magelang.
26 Juni 2020
Oleh: Mas Jangka Tak ada yang tau pasti Surga ada di langit Atau ada di… Selengkapnya
Oleh: Mas Jangka Tono tidak bisa tidur karena tetangganya berkaraoke dan dia sedang sakit gigi.… Selengkapnya
Oleh: Mas Jangka Menghentikan hidup butuh strategi Bukan cuma butuh keberanian Perlu banyak energi Bukan… Selengkapnya
Oleh: Mas Jangka Eka suka membeli gorengan Ketika masih kerja kantoran Kebiasaan itu punah Setelah… Selengkapnya
Oleh: Mas Jangka Aku dari lempeng tengah Kamu dari lempeng barat Kita bertemu di lempeng… Selengkapnya
Oleh: Mas Jangka Kunjungan Leo ke Kalimantan, untuk menengok orang utan. Aku harus menyambutnya dengan… Selengkapnya
Join Telegram Yuk! >>
KLIK DI SINI
Berikan Apresiasi